Impoten Sembuh Selamanya, Inilah Manfaat Kesehatan dari Ikan Nila

- 22 Desember 2021, 20:25 WIB
Ikan nila punya segudang manfaat kesehatan, salah satunya mengobati lemah syahwat.
Ikan nila punya segudang manfaat kesehatan, salah satunya mengobati lemah syahwat. /Pixabay/

LINGKAR MADIUN – Seberapa banyak yang Anda ketahui tentang ikan nila

“Ikan nila adalah sumber protein tanpa lemak yang relatif murah,” kata Rebecca Valdez, ahli gizi diet terdaftar di Phoenix, Arizona.

Dilansir dari The Healthy, ikan nila juga mengandung cukup rendah merkuri, yang berarti ini adalah pilihan makanan laut terbaik.

Bahkan ikan nila mengandung nutrisi yang berguna mengobati lemah syahwat, terutama bagi laki-laki.

Baca Juga: Aneh Tapi Nyata, Penampakan Ikan dengan Kepala Tembus Pandang, Matanya Menyala Hijau

Sekarang, mari gali semua fakta nutrisi dan kesehatan nila yang ingin Anda ketahui. 

Nilai Nutrisi di Ikan Nila

Dalam hal nutrisi, ikan nila memiliki banyak manfaat. “Satu porsi 3 ons memberikan lebih dari 100 miligram asam lemak omega 3 EPA dan DHA,” kata ahli gizi terdaftar Rosanne Rust, penulis DASH Diet For Dummies di Venice, Florida.

Omega 3 ini penting untuk membantu mengurangi peradangan juga untuk membantu kesehatan jantung dan otak.

Manfaat besar lainnya dari ikan nila: Ini adalah sumber vitamin D yang sangat baik, penting untuk kekebalan tubuh dan kesehatan tulang.

Baca Juga: Geger, Seekor Ikan Siluman Ditemukan Setelah Erupsi Semeru? Terkubur Abu Tapi Tetap Hidup

“Ikan nila juga merupakan sumber vitamin B12, nutrisi penting untuk produksi DNA yang membantu menjaga darah dan sel saraf Anda berfungsi dengan baik,” catat ahli gizi terdaftar Grace Clark,Hibbs, pemilik Nutrition with Grace di Portland, Oregon.

Nila dan pencegahan penyakit

Selain itu, 3 ons porsi nila bisa memenuhi hampir semua kebutuhan selenium yang Anda perlukan dalam sehari.

“Makan nila dapat mendukung kesehatan tiroid,” kata ahli gizi terdaftar Anne Danahy, pemilik Craving Something Healthy di Scottsdale, Arizona.

Tubuh Anda membutuhkan selenium untuk membuat hormon tiroid.

Baca Juga: Jika Ingin Kontrol Kadar Kolesterol, Para Ahli Ungkap, Hindari Makan Ikan Ini, Risiko Tinggi Komplikasi

Ikan nila bisa membantu memenuhi kebutuhan selenium yang baik untuk meredakan gangguan tiroid 

Gangguan pada kelenjar tiroid akan membuat ketidakseimbangan hormon.

Hormon yang tidak seimbang bisa membuat masalah pada organ reproduksi, seperti disfungsi ereksi atau impoten, lemah syahwat, dan kesuburan.

Memakan ikan nila secara rutin terbukti bisa memenuhi kebutuhan selenium yang membantu mengatasi impoten.

Baca Juga: Golongan Darah O, Jangan Konsumsi Ikan Lele Atau Hal Ini Akan Terjadi pada Anda, Baca Selengkapnya

Lagi pula, olahan ikan nila pasti menjadi favorit banyak orang.

Olahan ikan nila juga harus sehat. Ikan nila bisa direbus, dikukus, atau digoreng dengan minyak yang sehat.

Selain itu, santap ikan nila dengan sambal bawang yang segar.

Karena cabai, baik cabai merah dan hijau, serta bawang merah dan bawang putih memiliki kandungan antioksidan dan anti peradangan yang baik.***

 

Editor: Dwiyan Setya Nugraha

Sumber: The Healthy


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x