5 Penyebab Kantung Mata dan Solusi Mengatasinya

- 26 Oktober 2020, 12:48 WIB
Ilustrasi kantung Mata dan cara menghilangkannya
Ilustrasi kantung Mata dan cara menghilangkannya /Pixabay

LINGKAR MADIUN- Banyak dari kita sering mengalami problem kantung mata, kita menjadi kurang nyaman dalam berpenampilan karena adanya kantung mata yang terlihat pada wajah kita.

Kantung mata umumnya terjadi seiring bertambahnya usia. Meski tidak menimbulkan rasa sakit, namun kantung mata dapat mengganggu penampilan karena membuat wajah terlihat lelah dan lebih tua.

Kantung mata terjadi karena adanya penumpukan cairan yang diakibatkan melemahnya jaringan di sekitar mata, termasuk otot penopang kelopak mata.

Baca Juga: Alhamdulillah, Pengumuman Hasil Seleksi CPNS 2019 Akhir Oktober 2020, Berikut Jadwal Lengkapnya

Baca Juga: Sinopsis Start-Up Episode 4 Lengkap, Kebohongan Nam Do San yang Terungkap

Salah satu penyebab paling umum terjadinya kantung mata adalah kurang tidur. Hal ini karena kurang tidur cenderung menyebabkan pembuluh darah di bawah kulit tipis mata melebar dan menciptakan warna gelap. Pembuluh darah yang melebar ini dapat menyebabkan penumpukan cairan di sekitar mata, sehingga terbentuk kantung mata.

Selain kurang tidur, beberapa hal ini juga dapat menjadi penyebab terjadinya kantung mata, diantaranya:

  1. Penuaan

Penuaan dapat menyebabkan munculnya kantung mata karena seiring bertambahnya usia, otot dan struktur jaringan di sekitar mata melemah. Kulit juga akan mulai mengendur dan cairan akan mulai berkumpul di bagian bawah mata. Selain itu, lemak yang berada di sekitar mata juga akan bergerak ke daerah sekitar bawah mata sehingga terlihat bengkak atau membentuk kantung mata.

Baca Juga: Bejat! Seorang Ayah Cabuli Anaknya Hingga Berkali-kali

Halaman:

Editor: Khoirul Ma’ruf

Sumber: AloDokter.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x