Marak Beredar Hoax, Najwa Shihab : Generasi Z Berperan Penting Meluruskan Info di Grup WA

- 2 Juli 2021, 15:03 WIB
Najwa Shihab berpendapat generasi Z punya peran penting meluruskan informasi di grup WA
Najwa Shihab berpendapat generasi Z punya peran penting meluruskan informasi di grup WA /instagram.com/@najwashihab

 

LINGKAR MADIUN – Najwa Shihab mengunggah video tanggapan perihal berita hoax yang banyak beredar di masyarakat, termasuk yang mengatasnamakan dirinya.

Video tersebut diunggah Najwa hari ini (2/7/2021) di channel Youtube pribadinya dengan latar belakang studio Mata Najwa.

Dalam video tersebut Nana membantah tulisan tersebut adalah tulisannya, dan sudah berkali-kali mengklarifikasi mengenai hal itu di akun sosial medianya.

Baca Juga: Siap-Siap, Dana PKH dan Kartu Sembako Untuk 3 Bulan Sekaligus Bakal Cair di Awal Juli 2021

“Jadi sekali lagi saya mau klarifikasi, tulisan yang mengatas-namakan Najwa Shihab, yang bahkan spelling huruf Shihab-nya saja salah (Sihab), itu bukan tulisan saya,” ucap Najwa.

Tulisan tersebut berisi tentang rapid tes yang dikatakan adalah cek darah, sedangkan covid-19 tidak masuk ke dalam darah. Dalam tulisan tersebut, rapid tes hanyalah cek antibody reaktif atau non-reaktif, bukan untuk cek virus. Dituliskan pula bahwa orang flu jika mengikuti rapid tes hasilnya pasti positif karena antibodinya reaktif muncul.

Baca Juga: Pria di China Meninggal Dunia Akibat Terinfeksi Hantavirus, Gejalanya Mirip Covid-19!

“Sesungguhnya ini bisa sama berbahayanya dengan virus covid-19 itu sendiri. Kita prihatin campur kesal campur gemas, ketika kita kerap melihat di media sosial, masyarakat kita terpapar oleh ‘virus dusta’ atau hoax,” ujar Najwa pada videonya.

Lanjut Najwa, terutama informasi di grup Whatsapp yang lebih riskan, orang cenderung lebih mudah percaya pada informasi yang diterima oleh orang-orang terdekat.

Padahal sesungguhnya banyak sekali informasi yang tidak akurat yang beredar di grup Whatsapp keluarga, kelompok pertemanan, dan lain-lain.

Baca Juga: Bikin Merinding! Denny Darko Sebut Mbak You sudah Meramalkan Kematiannya Sendiri

“Dan kalau diperhatikan rasanya generasi yang lebih tua ya yang kerap kali menyebarkan informasi-informasi yang gak akurat, biasanya tante, om, atau bapak ibu kita," tuturnya

"Sesungguhnya ‘generasi Z’ atau anak-anak muda, kalianlah yang jauh lebih jago untuk memilih dan memilah informasi,” ucap Najwa.

Najwa megatakan bahwa terkadang anak muda malas untuk berdebat, beradu argumen, bahkan takut kualat pada orang yang lebuh tua. Padahal sesungguhnya itu tanggung jawab generasi Z untuk meluruskan berbagai informasi yang ada di grup Whatsapp tersebut.

Baca Juga: PT Kalbe Farma Perkenalkan Inovasi Baru Tes Menggunakan Air Liur Miliki Akurasi Lebih Tinggi Ketimbang Antigen

You have to speak up kalau jelas-jelas ini informasinya gak masuk akal sehat. Jadi please have a courage untuk bantah langsung jika ada informasi yang jelas-jelas memang keliru,” tegas Najwa Shihab.

Najwa juga menghimbau untuk saling menjaga protokol kesehatan dan berharap generasi muda tidak perlu sampai menunggu giliran hanya untuk bisa peduli akan kondisi di lingkungan sosial. ***

Editor: Yeha Regina Citra Mahardika

Sumber: YouTube Najwa Shihab


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah