Fenomena Unik Pilkada 2020 Turunkan Angka Kasus Covid-19, Begini Penjelasan Doni Monardo

- 11 Oktober 2020, 09:46 WIB
Doni Monardo Kepala BNPB
Doni Monardo Kepala BNPB /Pikiran-rakyat.com
 

Lingkar Madiun- Pilkada 2020 akan tetap digelar meski kasus pandemi Covid-19 belum menunjukkan angka penurunan secara signifikan.

Keputusan tetap digelarnya Pilkada 2020 ditengah situasi pandemi Covid-19 mendapat banyak kecaman dari masyarakat.

Pernyataan mengejutkan datang dari Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana Doni Monardo yang menyebut jika Pilkada 2020 menurunkan angka virus Covid-19 di suatu daerah.

Baca Juga: Inilah Profil Sosok Najwa Shihab yang Sempat Viral karena Wawancarai Bangku Kosong Menteri Terawan

Doni Monardo, yang juga Ketua Satuan Tugas (Satgas) Covid-19 dan Letnan jenderal (Letjen) Tentara Nasional Indonesia (TNI) mengungkapkan jika hal tersebut adalah 'sebuah fenomena unik'.

Pihaknya mengaku menemui beberapa fenomena unik dalam Pemilihan Kepala Daerah ( Pilkada) 2020 di berbagai daerah.

“Fenomena tersebut misalnya, berdasarkan zonasi, daerah yang ada pilkada, mengalami penurunan kasus zona merah. Sedangkan yang tidak ada pilkada justru meningkat,” ungkapnya dalam acara talkshow 'Media Bertanya Doni Menjawab' pada Jumat, 9 Oktober 2020.

Baca Juga: Mengenal Sosok Nikita Mirzani Mulai Karir hingga Kontroversi yang Berani Kritik Puan Maharani

Meski demikian, Doni menilai, fenomena tersebut bukan semata – mata menjadi penyebab turunnya kasus Covid-19 di daerah Pilkada.

Halaman:

Editor: Ika Sholekhah Putri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x