Penderita Diabetes Tak Ingin Gula Darah Melonjak Tinggi, Jangan Sering Konsumsi Minuman Ini

26 Maret 2022, 14:25 WIB
Ilustrasi minuman manis /Pixabay/bridgesward

LINGKAR MADIUN - Pada kesempatan kali ini, ada informasi bagi Anda yang menderita penyakit diabetes.

Sering galau karena gula darah sulit stabil dan selalu melonjak tinggi, dan panik jika nantinya dapat meningkatkan risiko tinggi terserang penyakit komplikasi yang membahayakan penderita diabetes.

Nah, hal tersebut dipengaruhi oleh pola makan Anda, dimana Anda sering mengonsumsi makanan dan minuman yang mengandung indeks glikemik yang tinggi.

Baca Juga: Sejak Perang Rusia Atas Ukraina, Vladimir Putin Kehilangan Kerjasama Lebih Dari 450 Perusahaan, Ini Alasannya

Indeks glikemik yang tinggi pada makanan yang Anda konsumsi menyebabkan melonjaknya kadar gula darah, hal tersebut menjadikan gula darah Anda sulit stabil.

Seperti halnya mengonsumsi minuman ini secara terus-menerus terutama bagi Anda yang menderita diabetes.

Maka tak heran kadar gula darah sulit stabil, minuman tersebut adalah minuman manis.

Minuman yang terlalu manis mengandung kaya akan gula, sehingga menjadikan glukosa dalam tubuh Anda sulit turun hingga jarang stabil.

Baca Juga: Isu Panas: Ingin Semakin Tajam, Barcelona Terus Awasi Situasi Bintang Liverpool Ini Belum Temui Titik Terang

Harus diingat bahwa penyakit diabetes tak bisa disembuhkan, melainkan harus dikontrol kadar gula darah di dalam tubuh penderitanya.

Hal tersebut salah satu upaya untuk mencegah komplikasi berbagai macam penyakit yang membahayakan tubuh Anda.

Selain itu, bagi penderita diabetes harus lebih banyak mengonsumsi buah dan sayur yang rendah indeks glikemik, seperti sayur brokoli, wortel, bayam dan buah apel, jeruk, belimbing wuluh, pir.

Baca Juga: Menjelang KTT G20, Dmitry Peskov Ungkap Tak Ada yang Buruk Jika Rusia Dikeluarkan Ditengah Invasi ke Ukraina

Sebisa mungkin bagi penderita diabetes untuk berolahraga minimal berjalan kaki selama 30 menit setiap hari.

Hal tersebut dapat membantu penderita diabetes mengontrol kadar gula darah, tanpa harus suntik insulin setiap hari.

Setelah membaca informasi di atas, semoga bermanfaat dan menambah wawasan Anda tentang kesehatan.***

Editor: Khoirul Ma’ruf

Sumber: Healthline

Tags

Terkini

Terpopuler