Terlalu Sering Minum Es Teh Ternyata Berdampak Serius Bagi Kesehatan, Simak Penjelasannya

- 9 Oktober 2020, 16:35 WIB
ilustrasi es teh manis
ilustrasi es teh manis /Pikiran-rakyat.com

Lingkar Madiun- Sebagai masyarakat Indonesia yang akrab dengan kuliner makanan ataupun minuman, tentu saja kita takkan asing dengan minuman es teh yang melegenda.

Minuman es teh begitu popular dan merakyat karena harganya yang murah dan cocok untuk teman berbagai macam makanan sehari-hari.

Mie ayam, bakso, atau nasi goreng paling pas jika ditemani segelas es teh. Jika cuaca panas, es teh akan semakin segar dan bisa untuk mendinginkan tenggorokan.

Baca Juga: Tayang Perdana Berikut Rating Drama 'Tail of the Nine Tailed' hingga 'Private Lives'

Dari kelas warung pinggiran jalan hingga kelas restoran mewah diketahui banyak yang menyediakan menu minuman es teh ini.

Tapi ternyata, kebiasaan minum teh selagi makan ternyata memiliki beberapa risiko.

Hal tersebut disebabkan oleh kandungan tannin dan polifenol dalam teh yang ternyata dapat mengikat kandungan protein dan zat besi yang terkandung dalam makanan yang baru kita makan.

Baca Juga: Kembali Berduka, Anggota DPR Soepriyatno Meninggal Dunia Akibat Covid-19

Kekurangan zat besi tentu bisa menyebabkan beberapa masalah kesehatan. Teh dapat menyerap zat besi. Itske M. Zijp dkk, peneliti dari Unilever Reseacrh Vlaardingenn, Vlaardingen, The Netherlands, menyatakan minum the saat dan tidak lama setelah makan terbukti memengaruhi penyerapan zat besi, sebagaimana diberitakan Media Blitar dalam artikel 'Bahaya di Balik Segarnya Minum Es Teh Manis Setelah Makan, Simak Penjelasannya' pada 4 Oktober 2020.

Halaman:

Editor: Ika Sholekhah Putri

Sumber: Media Blitar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x