Penembakan Brutal di Wina, Perdana Menteri Armenia Sebut Austria Punya Musuh yang Sama

- 4 November 2020, 10:46 WIB
Perdana Menteri Armenia, Nikol Pashinyan .
Perdana Menteri Armenia, Nikol Pashinyan . /Twitter/@Nikol Pashinyan

LINGKAR MADIUN – Perdana Menteri Armenia, Nikol Pashinyan memberi ucapan belasungkawa atas peristiwa penembakan brutal di Wina, Austria.

Nikol menyampaikannya dalam sebuah cuitan pada Selasa, 3 November 2020 di akun Twitternya.

Dalam kesempatan itu, Nikol juga mengatakan bahwa Austria dan Armenia punya musuh yang sama. Dengan menyebut Nagorno Karabakh pihak yang didukung Armenia, telah melawan teroris bayaran Azerbaijan-Turki.

Baca Juga: Kurs Dollar Indonesia Menguat dari Kemarin, Pelaku Pasar Kembali Optimis

Baca Juga: Legenda Argentina Diego Maradona Jalani Operasi Darurat di Otak, Simak Ulasannya

"Nagorno Karabakh telah berperang melawan teroris Azerbaijan-Turki terhitung lebih dari sebulan dari sekarang," kata Pashinyan di Twitter, Selasa.

"Saya berbagi kesedihan dengan rakyat Austria, mendoakan kesabaran untuk keluarga para korban, dan pemulihan yang cepat bagi mereka yang terluka."

Lebih lanjut, Nikol mengatakan bahwa sebuah perang dunia hibrida telah dimulai. Jika dunia mengabaikan, maka akan menjadi nyata, kata Nikol.

 

Halaman:

Editor: Rendi Mahendra

Sumber: The Guardian Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x